You are currently viewing Pelatihan Google Scholar bagi Dosen UNISMA

Pelatihan Google Scholar bagi Dosen UNISMA

Webometrics adalah pemeringkatan perguruan tinggi diseluruh dunia, berdasarkan skor-skor publikasi yang terlihat didunia internet/web. Sampai saat ini Webometrics merupakan sistem pemeringkatan perguruan tinggi dunia yang paling populer dibandingkan sistem-sistem pemeringkatan yang lainnya.

Tujuan pemeringkatan ini adalah meningkatkan daya saing, keberadaan (eksistensi) dan peran perguruan tinggi melalui publikasi dan penelitian-penelitian ilmiah perguruan tinggi. Iblu Academy mengadakan pelatihan google scholar untuk dosen bersama Universitas Islam Malang (UNISMA) melalui zoom meeting.

Google Cendekia atau google scholar adalah layanan yang memungkinkan pengguna melakukan pencarian materi-materi pelajaran berupa teks dalam berbagai format publikasi. Setiap kalangan akademisi tentu wajib membuat akun di Google Scholar, terutama dosen dan peneliti.

Sebagai bentuk mendapat dukungan untuk mereferensikan karya ilmiahnya kepada pengguna internet yang membutuhkan. Hanya saja sampai detik ini masih banyak orang yang enggan membuat akun di Google Scholar.

Pelatihan google schoolar telah selesai diadakan pada tanggal 28 mei 2022. Acara ini dimulai pada pukul 09.30 sampai 11.30 wib. Pelaksana dari pelatihan ini adalah Pak Hendrik, Pak Salahuddin, dan Universitas Islam Malang dengan Jumlah Peserta yang mengikuti mencapai 90 peserta termasuk host.

Pelatihan google scholar untuk dosen dibuka Oleh Nur Faizah sebagai CO-HOST selaku Humas UNISMA, dan dilanjutkan dengan sambutan pertama oleh bapak Hasan Zayadi M.Si selaku BAKPTI UNISMA. Acara selanjutnya yaitu penyampian materi oleh Pak Salahuddin tentang peran penting dosen dalam pengembangan nilai webometrics kampus.

Aktifitas utama dalam kegiatan pelatihan google scholar bagi dosen ini, yaitu menyiapkan artikel, menambahkan rujukan sesuai format google scholar dan membuat akun google scholar. Para dosen diajarkan bagaimana cara memverifikasi email dan mempraktekannya di google scholar, dan juga bagaimana cara mensitasi tulisan kita atau dosen dengan benar.

Apabila Anda membutuhkan pelatihan maupun pendampingan untuk kampus Anda dalam peningkatan Webometrics maupun pelatihan yang lain dapat menghubungi Admin IBLU Academy di :

Kontak :

Office : 62 341 5084128

Whatsapp : 62 822 3322 2779

Email : cs@iblu-academy.co.id

Website : https://iblu-academy.co.id

Instagram : @iblu.academy

Leave a Reply